Penyuluh Agama Buddha Kota Cirebon Dukung Layanan Informasi Digital Kemenag

SHARE

Sunyaragi (HUMAS Kota Cirebon) 

Memberikan pelayanan publik untuk umat beragama di wilayah Kota Cirebon merupakan salah satu tugas  yang menjadi fokus perhatian Kantor Kementerian agama Kota Cirebon. Pelayanan publik ini diterapkan secara merata untuk semua umat beragama. Pada era tranformasi digital seperti sekarang, pelayanan publik haruslah bersifat mudah diakses. 
Catur Widyaningsih selaku Penyuluh Agama Buddha pada lingkungan kerja Kankemenag Kota Cirebon, menyebut bahwa dirinya memiliki perhatian terhadap penyediaan informasi keagamaan di Kota Cirebon, khususnya Buddha. 

"Sebagai penyuluh agama yang menjalankan fungsi pelayanan publik di bidang penyuluhan, kami tentu concern pula terhadap penyediaan layanan informasi. Hal ini pula yang melatarbelakangi kami membuat layanan informasi digital dalam format media bimbingan dan penyuluhan," ungkapnya pada Senin (19/12).

Media bimbingan dimaksud dilaksanakan melalui media sosial, seperti youtube channel yang bernama Dulur Buddhis Cherbon. Adapun sasaran bimbingan dan penyuluhan pada awal dibuatnya youtube channel Dulur Buddhis Cherbon adalah pemuda Buddhis Kota Cirebon. 

"Konsep media digital ini adalah konsep podcast. Jadi pemuda Buddhis dapat pula mendengarkannya di sela-sela kesibukan sambil menggunakan earphone, misalnya," ungkap Catur. 

Untuk lebih mengoptimalkan sosialisasi media bimbingan dan penyuluhan, Catur melaksanakan sinergi dengan Humas Kantor Kementerian Agama Kota Cirebon, dalam hal penyediaan informasi. 
Hal ini disambut positif oleh Arif selaku pranata humas Kankemenag Kota Cirebon. 

"Penyediaan informasi di bidang keagamaan merupakan salah satu fokus layanan informasi Kankemenag Kota Cirebon. Kamu tentu mendukung penuh sinergi ini untuk semakin memperkaya penyediaan data dan layanan informaai yang dibutuhkan oleh masyarakat," ungkapnya. 

Dirinya menambahkan bahwa sinergi seperti ini sangat diperlukan agar pelayanan kepada semua umat beragama bisa tercover secara optimal. Kantor Kementerian Agama Kota Cirebon berkomitmen untuk hadir  menjawab kebutuhan semua umat beragama. 
Sinergi ini diharapkan dapat menjadi pemantik bagi kolaborasi sektor lain demi terwujudnya pelayanan publik yang berkualitas. 

Kontributor : Haji Arif Arofah & Catur