125 Siswa MAN 2 Kota Cirebon Jalani LDKS

SHARE

Sunyaragi (HUMAS Kota Cirebon)

Sebanyak 125 siswa MAN 2 Kota Cirebon menjalani kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa (LDKS) yang dilangsungkan di aula madrasah
MAN 2 Kota Cirebon (20/12). 

Ke-125 peserta berasal dari perwakilan ekstrakurikuler dan perwakilan kelas.
Kegiatan dibuka oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Cirebon Saefuddin Jazuli. Pada kesempatan ini, Saefuddin menyampaikan apresiasinya atas penyelenggaraan kegiatan ini. Disampaikannya betapa Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa merupakan wadah yang tepat untuk menanamkan jiwa kepemimpinan kepada siswa.
Suatu saat, para siswa yang belajar di madrasah ini akan menjadi pemimpin di mana pun berada. Di dalam keluarga, di dunia kerja, ataupun di tengah-tengah masyarakat umum. Dasar-dasar kepemimpinan ini kelak akan berguna dalam memimpin umat, bahkan bagi penerapan disiplin untuk diri sendiri.

"Dalam bentuk paling sederhana, kita adalah pemimpin bagi diri sendiri," ucapnya.

Maka dengan memahami konsep-konsep kepemimpinan, kita belajar untuk bertanggung jawab terhadap diri sendiri, belajar untuk menerapkan semangat disiplin bagi diri kita sendiri," ucapnya. 

Kepala Tata Usaha MAN 2 Kota Cirebon Emay Maemunah menyebutkan bahwa pelaksanaan kegiatan ini berkenaan dengan kegiatan OSIS.

"Beberapa waktu sebelumnya, kami telah melaksanakan pengukuhan pengurus OSIS baru yang berasal dari kelas 11 dan 12. Pelaksanaan LDKS ini pun dilaksanakan guna menanamkan dasar-dasar kepemimpinan kepada mereka. Insyaallah berguna, tidak hanya selama bertugas sebagai pengurus OSIS, tetapi juga berguna bagi kehidupan mereka di masa mendatang," ucapnya.

Kontributor : Haji Arif Arofah