Kepala Kemenag Kota Cirebon Apresiasi PGM Kota Cirebon Gelar Diklat Kepala Madrasah

SHARE

Pekalipan (INMAS Kota Cirebon)

Sebanyak 77 kepala RA dan madrasah di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kota Cirebon mengikuti Diklat Substantif Kepala RA/Madrasah se-Kota Cirebon di Hotel Intan (14/1). Kegiatan dibuka langsung oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Cirebon, Drs. H. Moh. Mulyadi, M.M.Pd. didampingi oleh Kepala Seksi Pendidikan Madrasah, Dr. H. Rosidi Rido, MA. M.Pd.

Dalam sambutannya, Moh Mulyadi mengungkapkan apresiasi setinggi-tingginya atas langkah Persatuan Guru Madrasah (PGM) Kota Cirebon dalam menyelenggarakan diklat. Terlebih diklat dimaksud dilaksanakan dengan menggandeng Balai Diklat Keagamaan (BDK) Provinsi Jawa Barat, sebagai salah satu lembaga yang berwenang dalam pendidikan dan pelatihan di lingkungan kerja Kementerian Agama Wilayah Provinsi Jawa Barat.

Apresiasi senada diungkapkan oleh Helli Helmansyah, S.Sos., M.A.P, Kepala Seksi Diklat Tenaga Teknis Pendidikan dan Keagamaan pada Balai Diklat Keagamaan (BDK) Provinsi Jawa Barat. Dirinya mengungkapkan bahwa proses persiapan diklat ini berlangsung cepat, lantaran skema diklat dipaparkan oleh PGM Kota Cirebon dinilai telah matang, terukur, dan terencana dengan baik.

Ketua PGM Kota Cirebon Ahmad Sujainudin, S.Pd.i selaku ketua panitia kegiatan menyebutkan bahwa penyelenggaraan diklat ini bertujuan untuk mengembangkan dan meningkatkan kualitas serta kompetensi kepala RA dan madrasah dalam menghadapi era globalisasi.

Pada kesempatan ini hadir pula Kepala Bidang Pendidikan Madrasah Kanwil Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat, Drs. H. Abudin, M.Ag. memberikan bekal ilmu tentang kependidikan madrasah.

Diklat rencananya akan dilangsungkan selama beberapa hari dan dibagi ke dalam dua kelas guna memaksimalkan transfer ilmu dari widyaiswara.

 

Kontributor : Haji Arif Arofah