Pentas PAI SMP Tingkat Kota Cirebon Digelar, Bidik Target Lengkapi Prestasi Pentas PAI SD

SHARE

Kejaksan (HUMAS Kota Cirebon) 

Perlombaan Pentas PAI SMP Tingkat Kota Cirebon pada Sabtu (27/7/2024). Perlombaan yang mempertemukan siswa-siswi terbaik sekolah menengah pertama se-Kota Cirebon ini dilangsungkan di SMPN 1 Kota Cirebon. Mereka berkompetesi di bidang pendidikan agama Islam memperebutkan juara terbaik dan kesempatan untuk berlaga di tingkat Provinsi Jawa Barat. 

Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Cirebon H. Moh. Khuailid, yang hadir pada pembukaan, mengungkapkan asa agar muncul bibit-bibit terbaik di Pentas PAI SMP yang dapat menjadi jawara di tingkat kota bahkan provinsi, dan nasional. Hal ini akan menjadi kado terbaik bagi masyarakat Kota Cirebon yang tengah merayakan Hari Jadi Cirebon ke-597. 

"Pada tahun ini, dunia pendidikan di Kota Cirebon tengah berbahagia. Ada prestasi membanggakan dari ajang Pentas PAI SD tatkala kontingen Kota Cirebon berhasil meraih juara 1 lomba cerdas cermat dan juara 3 lomba MTQ pada Pentas PAI SD Tingkat Provinsi Jawa Barat. Kita harapkan, pada Pentas PAI SMP pun muncul bibit-bibit terbaik yang dapat melengkapi kebahagiaan warga Kota Cirebon dengan lrestasinya di tingkat provinsi," ungkapnya. 

Namun demikian, Moh. Khuailid mengatakan bahwa ada hal terpenting yang dapat dipetik dari gelaran Pentas PAI SD. Dikatakannya bahwa, "Melalui Pentas PAI ini, anak-anak dapat terpacu untuk memahami dan menghayati kandungan Al-Qur'an. Namun tak berhenti di sini, anak-anak pun ddapat termotivasi untuk mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari ataupun dalam daya kreativitas dan seni. 

Sementara itu, Kepala Seksi Pendidikan Agama Islam (PAIS) H. Asep Fauzi Firmansyah mengungkapkan bahwa Pentas PAI bagi siswa putih-biru ini menghadirkan sejumlah mata lomba. Lomba-lomba diselenggarakan dengan dalam rangka menunjang pengimplementasian pelajaran agama Islam. 

"Ada sejumlah cabang lomba yang dipertandingkan berkenaan dengan pendidikan agama Islam, yakni MTQ, hafidz Qur'an, cerdas cermat, pidato, kaligrafi dan lainnya. Sebagai tambahan juga, di sini digelar Expo PAI yang menghadirkan karya-karya seni siswa yang berkenaan dengan pendidikan agama Islam," ungkapnya. 

Senada dengan Moh. Khuailid, Asep pun menguntai asa agar peserta Pentas PAI dapat mengukir prestasi hingga tingkat provinsi dan nasional. "Ketika kontingen Kota Cirebon berhasil meraih juara di Pentas PAI SD Tingkat Provinsi Jawa Barat pada tahun ini, Seksi PAIS bersama para guru PAI semakin termotivasi untuk melakukan persiapan yang lebih matang bagi siswa-siswi berlaga pada ajang ini. Semoga ikhtiar ini dapat menorehkan hasil positif hingga ke tingkat yang lebih tinggi," ungkapnya. 

Kontributor : Haji Arif Arofah