Siswa SMA/SMK Kota Cirebon Diskusi Moderasi Beragama, Kakankemenag : Perbedaan Patut Disyukuri

SHARE

Sunyaragi (Humas Kota Cirebon) 

Sebanyak 30 siswa SMA/SMK Kota Cirebon mengikuti diskusi moderasi beragama di aula Kantor Kementerian Agama Kota Cirebon pada Jumat (17/3/2023). Pada kesempatan ini, Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Cirebon Saefuddin Jazuli sampaikan bahwa perbedaan adalah sunnatullah,  atau ketetapan dari Allah SWT. 

"Perbedaan itu sunnatullah. Manusia diciptakan oleh Allah dengan berbagai macam karakteristik. Perbedaan ini patut disyukuri sebagai jalan untuk saling menerima kekurangan diri sendiri dan kekurangan orang lain," ucapnya kala membuka kegiatan bertajuk Focus Group Discussion Moderasi Beragama bagi Siswa SMA dan SMK Kota Cirebon. 

Karenanya, Saefuddin mengajak para siswa untuk menerima perbedaan tersebut dengan jalan rahmat.

Pada momentum ini, para siswa diperkenankan untuk berdiskusi dan mengelaborasi hal-hal yang menjadi pemahaman dan mungkin juga  menjadi pertanyaannya berkenaan dengan moderasi beragama.

Jalannya diskusi dipandu oleh Kepala Seksi PAIS Ayub Ahmad Furqon dan narasumber Kepala Seksi Bimas Islam Rizki Riyadu Taufiq. 
Ayub, selaku ketua panitia kegiatan menyampaikan bahwa kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka menanamkan semangat moderasi beragama kepada peserta didik tingkat menengah atas dan kejuruan. 

"Para siswa dapat belajar untuk memahami perbedaan tidak hanya dengan cara menerima suatu pernyataan, melainkan juga mengelaborasinya melalui pertanyaan-pertanyaan atau diskusi," ucapnya. 

Kontributor : Haji Arif Arofah